Beranda · Menu · Menu 1 · Menu 2

Membuat Keyboard Arabic Sendiri di PC/Komputer




    Buat saya mengetik huruf arab merupakan keseharian, sehingga menggunakan keyboard standar yang tidak menampilkan karakter huruf arab di tombol-tombolnya merupakan sebuah kendala tersendiri.
Kalau tiap satu huruf harus melihat ke Keyboard On Screen tentu sangat menyita waktu.


    Untuk itu kita membutuhkan sebuah keyboard khusus arabic yang akan sangat membantu dalam pengetikan huruf arab tentunya. Namun, keyboard arabic tidak harus beli :D (kereeee) Sudah ada stiker keyboard yang dijual di toko-toko komputer (saya lihat di bukalapak) untuk ditempel di keyboard biasa menjadi keyboard arabic.

     Tapi entah kenapa di toko-toko komputer sini sulit mendapatkannya, kalau beli online mahal di ongkirnya, sekalian aja beli keyboard arabicnya he he...


Solusinya, kita bisa membuat stiker keyboard arabic, yang akan menjadikan keyboard biasa menjadi keyboard arabic.




Bahan yang diperlukan:

1. Layout arabic keyboard

2. Printer (boleh numpang) :)

3. Kertas

4. Double tape (plester bolak balik)

5. Plester transparan

6. Gunting



Langkah membuatnya

1. Unduh layout arabic keyboard ini


2. Print di kertas, setengah ukuran kertas



3. Tempel double tape di bawah/belakang kertas, memanjang mengikuti alur huruf, supaya mudah digunting (itu foto bolak balik saya print bagian belakang hitam putih)



4. Lapisi bagian muka dengan plester, lakban transparan, atau stiker transparan. Agar tidak mudah rusak.



5. Gunting satu persatu tombol, kemudian tempel pada posisi keyboard yang tepat.



6. Keyboard anda sudah ada tombol arabicnya....


Selamat menggunakan,kini mengetik huruf arab jadi lebih mudah. Semoga bermanfa'at.

Alternatif lain lihat video berikut




Cempaka, 28 Desember 2016

وصلى الله على سيدنا محمد وآله وصحبه وسلم الحمد لله رب العالمين


Artikel keren lainnya:

Belum ada tanggapan untuk "Membuat Keyboard Arabic Sendiri di PC/Komputer"

Posting Komentar